Label Pangan: Konsumsi Berlebihan Mempunyai Efek Laksatif

Kemarin, saya pergi jalan-jalan ke satu supermarket  yang masih tergolong baru di kota tempat saya tinggal. Lalu, saya menemukan satu wajah ...

Jumat, 28 Oktober 2022

Mengenal Lebih Dalam Sambal Matah

Mengenal Lebih Dalam Sambal Matah

Ditulis oleh: Michael Adrian Iskandar l Food Enthusiast


Sumber: kumparan

Siapa penggemar sambal matah? 

:)

Lantas, kenapa sih sambal matah ini  populer? sambel matah ini populer karena proses pengolahan yang relatif mudah serta bahan-bahannya yang hampir bisa ditemukan di seluruh Indonesia (Tiofani, 2022b). Sambel matah terdiri dari dua kata, yaitu sambel dan matah. Sambel berarti sambal dan matah berarti mentah. Oleh karena itu, sambal matah ini hanya dapat bertahan hanya satu hari. Sambal ini digemari oleh masyarakat Indonesia, karena berasa pedas dan cocok disajikan dengan menu berbasis ayam, bebek, dan ikan (Wakhyuningngarsih, 2018). Konon, masyarakat bali dahulu sering mengonsumsi lauk ikan asin yang dikombinasikan dengan sambal matah (Tiofani, 2022b).


Sambel matah tersebut terbuat dari bawang merah, bawang putih, cabai, terasi, sereh, minyak kelapa, garam, daun jeruk purut dan sereh. Beberapa resep dapat menambahkan air jeruk nipis untuk menambah rasa asam Uniknya, sambal ini berasal dari Bali dan di dalam proses pembuatannya menggunakan bahan-bahan mentah serta tidak mengalami proses pemanasan atau pelumatan (Tiofani, 2022b; Anonim, 2019). Namun, pada beberapa pengolahan sambel matah dilakukan sedikit modifikasi, yaitu dilakukan pemanasan pada minyak dan terasi. Alasan terasi dipanaskan bersama dengan minyak berguna untuk menambah aroma terasi agar lebih harum (Anonim, 2007).   


Secara umum, terasi yang digunakan perlu dalam kondisi kering dan matang, sedangkan cabai yang digunakan yaitu cabai rawit merah (April, 2022). Supaya sambal matah tampak lebih segar, cabai perlu di rendam di air es terlebih dahulu (Anonim, 2020). minyak yang digunakan dapat menggunakan  minyak kelapa, minyak kelapa sawit, dan minyak salad (Tiofani, 2022a).  

#edisimakananbali


Daftar Pustaka

Anonim. (2007).  Sambal Matah. https://food.detik.com/tanya-jawab/d-866393/sambal-matah

Anonim. (2019). Sambal Matah. https://www.tribunnewswiki.com/2019/07/17/sambal-matah

April. (2022). 4 Varian Resep Sambal Matah, Bikin Nangis dan Keringetan https://www.intipseleb.com/lokal/27730-resep-sambal-matah

Anonim. (2020). Resep Sambal Matah dan Tips Sambal Matah Tampak Segar. https://www.kompas.com/food/read/2020/06/19/192418775/resep-sambal-matah-dan-tips-agar-sambal-tampak-segar?page=all

Tiofani, K. (2022a). 3 Jenis Minyak Terbaik untuk Bikin Sambal Matah.  https://www.kompas.com/food/read/2022/03/19/210300575/3-jenis-minyak-terbaik-untuk-bikin-sambal-matah-saran-dari-koki?page=all

Tiofani, K. (2022b). Mengenal Sambal Matah, Sambal Mentah Khas Bali. https://www.kompas.com/food/read/2022/03/17/203300075/mengenal-sambal-matah-sambal-mentah-khas-bali?page=all

Wakhyuningngarsih.  (2018).  Sambal Matah: Sambal Khas Pulau Dewata. https://kebudayaan.kemdikbud.go.id/bpnbbali/sambal-matah-sambal-khas-pulau-dewata/

Yudhistira. (2022). Resep Sambal Matah yang Segar dan Cara Membuatnya. https://www.bhinneka.com/blog/resep-sambal-matah/

Minggu, 23 Oktober 2022

Dibalik Lezatnya Selada Romaine

Dibalik Lezatnya Selada Romaine  

Ditulis oleh: Michael Adrian Iskandar l Food Enthusiast

                                           

Sumber : femina.co.id 

Pernahkah sobat membeli atau mengonsumsi selada romaine? Selada romaine yang memiliki nama latin Lactuca sativa var. longifolia memiliki tekstur yang crunchy, juicy  sehingga sering dikonsumsi sebagai salad. Selada romaine memiliki daun yang panjang, berwarna hijau, dan cenderung kaku karena memiliki tulang daun yang sedikit tebal. Selain itu, selada romaine berasa manis, namun agak pahit.  Selada romaine sering dipanggil dengan sebutan  cos lettuce di Yunani dan khus di Arab(Femina, 2022). Sayuran tersebut juga memiliki nilai komersial yang relatif tinggi. Berdasakan penelitian Yunianti (2021) selada romaine ditanam dengan metode hidroponik, yaitu media penanaman tumbuhan tanpa tanah. 

Selada romaine memiliki banyak manfaat lho!, karena mengandung health promoting mineral, yaitu kalsium, magensium dan mangan serta  health promoting bioactive compound, Kandungan mineral tersebut dapat bervariasi diantara selada romaine.  kandungan gizi yang terdapat dalam selada romaine juga dipengaruhi oleh lingkungan tanam, yaitu kondisi cahaya, penggunaan pupuk, serta warna daun. (Kim, 2016). Romaine juga mengandung karotenoid, yaitu lutein dan betakaroten yang relatif tinggi sehingga dapat mengurangi resiko terkena kanker kolorektal. 

  

Daftar Pustaka

Femina. (2022). Kelurga selada. https://www.femina.co.id/food-trend/keluarga-selada

Kim, M. J., Moon, Y., Kopsell, D. A., Park, S., Tou, J. C., & Waterland, N. L. (2016). Nutritional value of crisphead ‘Iceberg’and romaine lettuces (Lactuca sativa L.). J. Agric. Sci8(1).

Lestari, P. M., & Aini, N. (2018). Komposisi Nutrisi Dan Media Tanam Terhadap Pertumbuhan Dan Hasil Tanaman Selada Romaine (Lactuca Sativa Var. Romana L.) Sistem Hidroponik Substrat. Jurnal Produksi Tanaman6(8), 455-462.

Yulianti, T. (2021). BUDIDAYA SELADA ROMAINE (Lactuca sativa L. (var Longifolia)) DENGAN SISTEM HIDROPONIK DI TAMAN TEKNOLOGI PERTANIAN CIGOMBONG BOGOR. https://ereport.ipb.ac.id/id/eprint/8589/1/J3W117043_Tri%20Yuliyanti_Cover.pdf