Label Pangan: Konsumsi Berlebihan Mempunyai Efek Laksatif

Kemarin, saya pergi jalan-jalan ke satu supermarket  yang masih tergolong baru di kota tempat saya tinggal. Lalu, saya menemukan satu wajah ...

Sabtu, 11 Mei 2019

Buah Alpukat


Image result for avocado wallpaper free

"Si hijau yang penuh dengan lemak sehat"




Image result for alpukat wina
Alpukat Wina (Sumber: Republika)
Buah alpukat merupakan buah yang berwarna hijau berbentuk seperti pir dan terdiri dari 72% air (Dreher & Dravenport, 2013). Alpukat mengandung berbagai macam mineral, yaitu kalsium, besi, magnesium, potasium, sodium, mangan, zinc, selenium dengan kandungan mineral tertinggi, yaitu potassium sebesar 507 mg (Dreher & Dravenport, 2013). Vitamin yang terkandung dalam alpukat adalah vitamin C, vitamin B6, folat, niasin, riboflavin, tiamin, vitamin K dan vitamin E. Alpukat memiliki rasa yang manis dan tekstur yang kental setelah di jus. Buah alpukat memiliki manfaat bagi kesehatan. Macam-macam alpukat lokal yang dapat ditemui adalah alpukat wina, mentega, miki, kendil, tanpa biji, hass, pluwang /  green star (Jualbenihmurah, 2019). Rohmatun (2019) menambahkan bahwa buah alpukat paling sering ditemui pada bulan November hingga Februari. Berikut adalah kandungan dari buah alpukat beserta manfaatnya:









1. Kandungan asam lemak MUFA dan PUFA

Buah alpukat mengandung MUFA  (monounsaturated fatty acid) sekitar 71%  dan 13% diantaranya adalah PUFA (Polyunsaturated fatty acid) yang dapat menurunkan kolesterol LDL dan trigliserida. Selain itu, diketahui bahwa buah alpukat dapat mengurangi tingkat rasa haus dan rasa lapar serta mencegah pengumpulan lemak perut dan komplikasi diabetes. 

2. D-manuheptulosa: Kandungan D-manuheptulosa diduga dapat membantu mengontrol kadar gula dalam darah dan berat badan.
3. Potasium : mengontrol tekanan darah, membantu dalam metabolisme protein dan karbohidrat (Anonim, 2019). Menurut Dietary Guidelines for American (2010) dikatakan bahwa potasium dapat menurunkan tekanan darah yang menandakan bahwa potasium memiliki kerja yang antagonis dengan sodium yaitu berfungsi untuk meningkatkan tekanan darah. 
4. Magnesium: meningkatkan sensitivitas insulin, sebagai kofaktor dalam enzim yang berperan dalam metabolisme
5. vitamin C: vitamin C dapat bekerjasama dengan vitamin E yang berperan sebagai antioksidan dan menghambat proses menempelnya sel-sel lemak di dalam pembuluh darah (arterosklerosis), mencegah penyakit kanker dan jantung.
6. vitamin K: berperan kofaktor dalam enzim yang berperan dalam proses mempercepat pembekuan darah, dan berkontriusi penting dalam pembentukkan tulang. 
7. Lutein dan zeaxantin: berperan dalam menjaga kesehatan mata terkhusus bagian retina mata, mencegah kanker prostat (Duarte et al., 2016).
8. karotenoid: berkontribusi dalam menjaga kelembapan kulit di tengah terik sinar matahari serta menjaga kesehatan jantung (Anonim, 2019).
9. Glutation: mencegah kanker.
10. beta sitosterol: mencegah pengumpulan lemak di perut, meningkatkan sistem imun dengan cara meningkatkan proliferasi limfosit yang dapat menginaktivasi mikroba.

Penelitian Fulgoni et al.  (2013) membuktikan bahwa konsumen yang lebih sering mengonsumsi buah alpukat memiliki body mass index lebih rendah (26,7 kg/m2), berat badan yang lebih rendah (78 kg), lebar pinggul yang lebih rendah (93,2 cm) dan kandungan kolesterol HDL (High density lipoprotein) yang lebih tinggi (55 mg/d). 




Image result for avocado clipart

Baca lebih lanjut

Dreher, M. L., & Davenport, A. J. (2013). Hass avocado composition and potential health effects. Critical reviews in food science and nutrition53(7), 738-750.
Duarte, P. F., Chaves, M. A., Borges, C. D., & Mendonça, C. R. B. (2016). Avocado: characteristics, health benefits and uses. Ciência Rural46(4), 747-754.
Fulgoni, V. L., Dreher, M., & Davenport, A. J. (2013). Avocado consumption is associated with better diet quality and nutrient intake, and lower metabolic syndrome risk in US adults: results from the National Health and Nutrition Examination Survey (NHANES) 2001–2008. Nutrition journal12(1), 1.
Weschenfelder, C., dos Santos, J. L., de Souza, P. A. L., de Campos, V. P., & Marcadenti, A. (2015). Avocado and cardiovascular health. Open Journal of Endocrine and Metabolic Diseases5(07), 77.